Mangupura - Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang seharusnya serentak pada tanggal 8 -15 Maret 2016, untuk Provinsi Bali diselenggarakan pada tanggal 15 - 22 Maret 2016, karena berkaitan dengan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Caka 1938 tanggal 9 Maret 2016. KKP Kelas I Denpasar bekerja sama dengan Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai membuka Pos PIN Polio 2016 di Terminal Keberangkatan dan Kedatangan Domestik dengan sasaran usia balita 0 - 59 Bulan. PIN Polio diselenggarakan mulai jam 09.00 sampai dengan 23.00.
"Seperti yang kita ketahui Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai merupakan pintu masuk kedatangan dan keberangkatan penumpang domestik dan internasional. Sesuai dengan target dari Dirjen P2P untuk menempatkan pos di setiap pintu masuk Negara, sehingga diharapkan dapat mensukseskan program pemerintah ini," ujar General Manager Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai, Trikora Harjo
Semua anak dibawah usia 5 tahun diberikan vaksinasi Polio meskipun imunisasi sebelumnya telah lengkap. Tiap dosis tambahan berarti perlindungan tambahan terhadap polio. Di Indonesia yang beriklim tropis, vaksin polio dibutuhkan untuk memberi perlindungan penuh bagi anak-anak, dosis tambahan saat PIN justru memberi kekebalan tambahan yang sangat berarti terhadap polio. Vaksin Polio diberikan dengan cara diteteskan di mulut balita sebanyak 2 tetes.
Asih penumpang Citilink tujuan Jakarta mengatakan , "saya sempat browsing di internet apakah ada pos PIN Polio di Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai? dan ternyata ada. Saya sangat senang jika saya ke Jakarta tidak akan sempat karena PIN Polio berakhir hari ini (15/3/16) sedangkan di Bali baru dimulai hari ini. PIN Polio ini sangat bermanfaat bagi anak walaupun sudah di imunisasi lengkap."
Sampai dengan jam 12.00 hari ini tercatat sudah 49 anak yang mengikuti imunisasi. "Saya sangat mendukung Pos PIN Polio ini karena sangat membantu penumpang yang tidak sempat melakukan imunisasi kepada anaknya,†tambahnya.