Dalam upaya memberikan pengalaman lebih kepada para penumpang yang akan berangkat dari Bandara I Gusti Ngurah Rai, Manajemen Angkasa Pura Airports menggelar tarian tradisional Bali di terminal keberangkatan internasional dan domestik, Minggu, 9 Agustus 2015.
"Kegiatan ini bukan yang pertama. Kami secara rutin memberikan hiburan kepada para penumpang, baik pagelaran seni seperti ini, atau event-event tematik yang tujuannya adalah untuk menghibur penumpang," ujar Trikora Harjo, General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai.
Kali ini kami menyuguhkan tarian Burung Cendrawasih, yaitu tarian khas Bali yang dimainkan oleh penari perempuan. Tarian ini mengilustrasikan ritual-ritual perkawinan burung Cendrawasih yang pertama kali ditampilkan tahun 1920-an di Kabupaten Buleleng. [sy]