en id

Arus Penumpang Pesawat Ke Luar Negeri Anjlok 2,4%, Bandara I Gusti Ngurah Rai naik 3,57 %

07 Apr 2015

kembali ke list


Jakarta - Jumlah penumpang angkutan udara ke luar negeri, baik yang menggunakan maskapai nasional maupun asing, selama dua bulan pertama 2015 mencapai 2,1 juta orang atau turun 2,44% ketimbang periode yang sama tahun lalu.

Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan penurunan jumlah penumpang terbesar dicatat Bandara Juanda Surabaya mencapai 11,76% atau menjadi 126.000 orang.

Sebaliknya, Bandara I Gusti Ngurah Rai Denpasar mencatat kenaikan jumlah penumpang pesawat internasional sebesar 3,57% atau menjadi 684.900 orang.

"Jumlah penumpang ke luar negeri terbesar melalui Soekarno-Hatta Jakarta mencapai 997.500 orang atau 47,45% dari total penumpang ke luar negeri, diikuti I Gusti Ngurah Rai Denpasar 684.900 orang atau 32,58%", tulis laporan BPS, pekan lalu. [FD/Bisnis]